Lenovo Hadirkan ThinkCentre

Posted by Iqbal IDesainer


CHIP Online - Lenovo Hadirkan ThinkCentre M71e Untuk Segmen Enterprise
Jakarta, CHIP.co.id - Lenovo mengumumkan kehadiran ThinkCentre M71e yang merupakan desktop entry level yang diperlukan untuk kantor korporasi untuk menjalankan kegiatan bisnis secara produktif, aman dan handal. ThinkCentre M71e hadir dengan prosesor Intel Core i generasi ke-2, booting yang cepat dan fitur otentifikasi aman (23/9).
ThinkCentre M71e diperuntukkan bagi perusahaan besar yang memerlukan PC yang dapat memudahkan para karyawan untuk lebih produktif dan merasa aman. Booting yang cepat dengan waktu kurang dari 15 detik, didukung dengan kemampuan Lenovo Enhanced Experience 2.0 untuk Windows 7.
ThinkCentre M71e tersedia dalam model tower dan small form factor, ditawarkan dengan piranti lunak untuk keandalan dan stabilitas seperti ThinkVantage Rescue and Recovery untuk menyelamatkan dan memulihkan file yang terhapus secara tidak sengaja atau hilang. ThinkCentre M71e juga dilengkapi dengan casis jenis intrusion switch yang berfungsi untuk menjaga data penting dengan mendeteksi penyusupan kepada PC. Terdapat View Management Utility dan Password Manager Software dalam desktop untuk mengelola password.
ThinkCentre M71e merupakan desktop yang ramah lingkungan, memiliki standard internasional seperti EuP 2011, spesifikasi EPEAT Gold, Climate Saver, Energy Star da90% Power Supply, yang memberi sumbangan pada penghematan energi yang lebih besar melalui konsumsi daya yang efektif.
Lenovo Desktop ThinkCentre M71e telah hadir dipasaran melalui Mitra Bisnis Lenovo untuk tender-tender proyek.

Posting Komentar

Cari Artikel di Label Blog Ini

Anime (8) Anti Virus (30) Ayo Dance (12) Browser (25) Food (7) Games (56) Hacker (14) Knowledge (484) Media Player (18) Misteri (78) Ninja Saga (41) Other (126) Pendidikan (129) Point Blank (334) Serba 7 (58) Sofware (157) Tips (179) Tips Blog (44) Tips Komputer (27)