Ilustrasi
LONDON
- Lebih dari 100 apel secara misterius jatuh menghujani sebuah kota
kecil, Conventry di West Midlands Inggris. Hujan apel itu mengenai
apapun yang ada di darat.
Peristiwa
yang masih tidak dapat dijelaskan ini, segera menyebar ke masyarakat
luas. Bahkan dalam seketika, mereka mengaitkan hal ini dengan
cerita-cerita dalam Kitab Injil.
Warga
pun menghubungkan kejadian aneh ini seperti Hujan Katak. Namun belum
dapat didapatkan penjelasan lebih lanjut kapan dan bagaimana hujan apel
bisa terjadi.
"Cuaca
yang terjadi saat ini sangat stabil dan mungkin kita akan mendapat
kejutan lain. Pada dasarnya peristiwa ini disebabkan ketika pusaran
udara seperti tornado mini membawa benda-benda berukuran kecil ke
atmosfer udara dan menjatuhkannya ke bumi lagi," ujar seorang
meteorologi senior dari kantor Layanan Cuaca Inggris seperti dikutip The Sideshow Jumat, (16/12/2011).
Namun terlepas dari berbagai penjelasan, hujan apel bukan satu-satunya kejadian unik yang terjadi.
Setidaknya
BBC News mencatat peristiwa aneh juga pernah terjadi sebelumnya seperti
hujan katak di Llanddewi, Powys, pada tahun 1996 disusul dua tahun
kemudian di Croydon, London Selatan.
Bahkan di kota Acapulco, Meksiko pada 1967 dan 1976 pernah terjadi hujan belatung.
Posting Komentar