Ane akan share trik yang ane gunakan untuk mengikuti beberapa kontes seo dan alhamdullilah beberapa diataranya berbuah manis semanis aku.
Trik ini agak rahasia, karena ane modivikasi sendiri dari beberapa trik seo, namun karena ane sudah gak terlalu semangat main kontes SEO dan banyak rekan-rekan yang riquest, oke ane share di sini aja dan semoga bermanfaat.
Ini adalah teknik link building yang sudah ane modif dikit dan efeknya lumayan. Teknik ini kombinasi dari Link Wheel dan backlink langsung. Hm, oke langsung saja.
Perhatikan gambar berikut:
Keterangan:
Merah = Blog Utama (blog yang ikut kontes)
Biru = Dummy Blog Level 1
Hijau= DUmmy Blog Level 2
Dummy Blog Level 2 ngelink ke Dummy Blog Level 1 dan Dummy Blog Level 1 Ngelink ke Blog Utama.
Diatas adalah skema link building yang ane pakai diawal kontes dan bisa disebut teknik attacking. Teknik diatas ane pakai saat minggu-minggu pertama kontes. Kenapa? Karena teknik diatas sangat manjur untuk starting dan mencari posisi atas di SERP karena pada minggu-minggu awal kontes, si Google masih genit dan seneng ngajak dance.
Jumlah dummy blog tidak harus 2 level seperti pada gambar,sampeyan bisa membuat banyak blog dummy sesuai dengan kemampuan untuk mengelolanya. Untuk jumlah dummy pada tiap level juga disesuaikan dengan kemampuan agan-agan. Dan saran ane, jika agan ingin membuat banyak dummy, usahakan jumlah dummy blog pada pada tiap level selalu berkelipatan dengan level sebelumnya.
Begini, pada contoh diatas, dummy level 1 di support oleh 3 dummy di
level 2. Dan jika agan ingin menambah level dummy lagi (level 3), maka
nantinya duymmy level 2 juga harus mendapat support 3 dummy dari level
3. Dan secara keseluruhan akan ada 52 Dummy Blog (4 dummy level 1) + (12
Dummy Level 2) + (36 Dummy Level 3). Tentunya capek jika membuat dummy
sebanyak itu, saran ane sih cukup 2 level aja sudah bisa bersaing untuk
kontes seo Low-Medium level.
oke ini adalah lanjutanya.Perhatikan gambar berikut
Keterangan:
Merah = Blog Utama (blog yang ikut kontes)
Biru = Dummy Blog Level 1
Hijau= DUmmy Blog Level 2
Teknik ini adalah teknik lanjutan dari trik pertama. Teknik ini bisa disebut teknik defense atau bertahan karena memang sangat bagus untuk menjaga posisi blog kita tetap di puncak SERP. Dalam trik ini hanya membuat Wheel pada setiap dummy di masing-masing level.
Yang perlu diperhatikan adalah. jangan menggunakan trik ini diawal kontes karena ini sangat riskan terkena pinalty dari google. Kenapa? Karena jika langsung membuat wheel pada tiap-tiap dummy, maka jumlah backlink dalam skema membengkak dalam sekejab dan efeknya jelas, Google bisa menganggap kita melakukan spamming karena mendapatkan banyak backlink dalam waktu sekejap. Gunakan trik ini pada minggu ke 5-6 setelah kontes di mulai dan posisi blog sampeyan udah mantab.
Tips-tips.
- Jika sampeyan ingin menggunakan teknik ini pada kontes, maka gunakan blog yang mempunyai kadar seo paling bagus. Kenapa? Karena jika blog yang menjadi target utama kualitas seo nya kurang bagus akan berdampak pada posisi di SERP. Blog tersebut kadang berada dibawah dummy dan lumayan sulit untuk menaikanya.Untuk mencari blog yang seonya paling bagus, dapat agan coba sedikit tips berikut:
- Pilih 1-3 blog, utamakan blog yang agan kelola dan terupdate. Kemudian buat postingan sesuai judul keyword pada kontes pada masing-masing blog. Tunggu beberapa hari agar blog di index dan jangan lakukan optimasi apapun pada blog-blog tersebut. Setelah kira-kira 2-3 hari, cek dengan keyword yang dilombakan dan lihat mana dari blog-blog itu yang posisinya paling bagus. nah itu adalah blog yang siap di optimasi.
- Selesaikan teknik diatas secara bertahap dan jangan diselesaikan dalam satu hari. Hal ini dimaksudkan agar si google bisa meng-index seluruh dummy secara sempurna dan menghindari Pinalty. Ibaratkan menyuapi bayi, pelan-pelan, sedikit demi sedikit dan jangan terburu-buru, maka sang bayi akan senang dan menghabiskan makananya tanpa ada yang tersisa.
- Bookmarking. nah ini juga lumayan bagus untuk menjaga performa blog dummy. Saran ane cukup bookmark artikel utama dan dummy level 2 saja agar nggak capek. Jika sampeyan kuat jarinya, ya silahkan bookmark semuanya dan itu lebih bagus.
- Jika sampeyan kekurangan blog untuk membuat dummy, nih ane berikan sedikit portal blog yang domainya maknyuss buat seo. Blog-blog berikut sangat bagus untuk membuat dummy level 2.
- Rooling. maksudnya, jika agan mengikuti beberapa kontes seo sekaligus, jangan gunakan satu blog sebagai blog utama. Gunakan blog lain meskipun seonya kurang bagus. Kenapa? Hal ini dimaksudkan untuk menghindari backlink monoton dan mengarah ke spamming.
Kekurangan.
Riskan=> Jika satu link terputus, maka seluruh jaringan akan amblas d serp (ane alami d kontes seo"4winner")
Repot=> Butuh banyak resource untuk bikin wheel nya
Ruwet=> Harus bikin skema n rancangan yang detail biar gak bingung nantinya. Klo cuman 1-20 situs sih mudah, tapi klo dah ratusan situs seperti ane ya pusing cuey
Rewel=> Hm, klo ini sih tergantung blog masing-masing. Untuk blog ane kadang malah dibawah blog support posisinya di serp jika menggunakan trik ini
Klo kelebihanya sih, kuat di serp dan semua blog dalam jaringan tersupport sehingga dengan optimasi satu blog semua juga ikut teroptimasi secara tidak langsung. Dikit buka rahasia ya, selama ane ikut kontes seo dan make trik ini, ane cuman optimasi 1 bulan dan 2 bulan cuman nganggur aja, trus optimasi pada 2 minggu terakhir dan itupun hanya update content dan cari PONG dari blog-blog peternak backlink macam Bravejournal, .I.PH, PING.SG dan blog-blog berbasis PHP Fussion.
Oke, itu adalah teknik link building yang ane pakai dalam kontes seo. Tentunya masih banyak kesalahan dan kekurangan dari trik ini. Untuk itu mohohn rekan-rekan serta master-master disini bersedia memberikan komentar serta masukanya terimakasih.
Sumber : http://www.adsense-id.com/forums/showthread.php/63557-Share-Advance-Link-Building-Untuk-Optimasi-Kontes-SEO
Posting Komentar