Materi Jaringan Komputer - Komunikasi Data

Posted by Iqbal IDesainer


Pengertian Komunikasi Data

Komunikasi data terdiri dari 2 kata yaitu komunikasi dan data, yang artinya penggabungan antara komunikasi umum antar manusia dan komunikasi data antar komputer atau perangkat digital.

Faktor yang mempengaruhi Komunikasi Data :
  1. Jumlah dan lokasi pemrosesan data
  2. Jumlah dan lokasi terminal (remote)
  3. Tipe transaksi
  4. Kepadatan lalu lintas tiap tipe transaksi. 
  5. Prioritas/ urgensi informasi yang disalurkan. 
  6. Pola lalu lintas
  7. Keandalan sistem yang digunakan. 
  8. Revenue yang mungkin didapat.
Standart Komunikasi Data :
  • Kompatibilitas penuh antara dua peralatan setara.
  • Bisa melayani banyak peralatan dengan kemampuan berbeda-beda
  • Berlaku umum dan mudah untuk dipelajari atau diterapkan
Bentuk Komunikasi Data

Ada dua jenis bentuk komunikasi data yaitu Sistem Komunikasi Off-Line dan Sistem Komunikasi On-Line. Perbedaannya ialah, dalam Sistem Komunikasi Off-Line data tidak langsung diproses oleh komputer unit sedangkan pada Sistem komunikasi On-Line data akan langsung diproses.

Model Komunikasi Data :
  • Sumber, Menghasilkan data untuk ditransmisikan
  • Pemancar, Mengubah data menjadi sinyal yg dapat dipancarkan
  • Sistem Transmisi, Membawa data
  • Penerima, Mengubah sinyal yg diterima menjadi data
  • Tujuan, Pengambilan data
Terminal Komunikasi Data, Dalam pengiriman dan penerimaan data yang dikirimkan diperlukan sebuah perangkat yang disebut Terminal Data (Data Terminal Equipment)

Tugas Komunikasi Data :
  • Pemanfaatan sistem transmisi
  • Interfacing
  • Generasi sinyal
  • Sinkronisasi
  • Pertukaran manajemen
  • Koreksi dan deteksi error
  • Flow control
  • Pengalamatan
  • Routing
  • Recovery
  • Format pesan
  • Keamanan
  • Manajemen jaringan
Kendala Komunikasi Data :
  1. System Response Time, Ukuran kecepatan sistem.
  2. Throughput, Ukuran beban dari sistem
  3. Human Factor, Yang menentukan lancar-tidaknya suatu sistem
Jenis Komunikasi Data :
  • Simplex, Komunikasi Satu jalur
  • Half Duplex, Komunikasi dua jalur, namun saling bergantian dan tidak dapat dalam satu waktu
  • Full Duplex, Komunikasi dua jalur dan dapat berjalan dalam waktu yang sama


Pengertian Jaringan

Jaringan adalah gabungan/rangkaian dari perangkat computer yang dapat berbagi sumber daya Bersama dengan memanfaatkan komunikasi data antar satu atau lebih perangkat yang berhubungan

Klasifikasi Jaringan :
  • LAN (Local Area Network), Jaringan computer tingkat local, biasanya hanya satu gedung atau gabungan beberapa gedung
  • MAN (Metropolitan Area Network), Jaringan yang mencakup satu atau lebih kota, dapat mengcakup satu kampus, perkantoran, pemerintahan atau jenis lainnya.
  • WAN (Wide Area Network), Jaringan luas yang dapat mencakup beberapa negara bahkan benua.

Posting Komentar