Berapa jam waktu yang anda habiskan untuk
menonton tv dalam sehari? Jika lebih dari enam jam per hari maka anda
harus mulai memperhatikan kesehatan anda. Apalagi jika anda juga kurang
berolahraga.
Para peneliti di Universitas Harvard, AS,
sudah melakukan delapan penelitian dengan kesimpulan bahwa menonton tv
terlalu sering dapat meningkatkan resiko seseorang menderita diabetes,
serangan jantung dan kematian dini.
Dari delapan penelitian itu ditemukan,
menonton tv selama dua jam sehari dapat meningkatkan resiko menderita
diabetes sebanyak 20%. Sedangkan resiko terkena sakit jantung meningkat
15% dan kematian dini 13%.
Ini artinya, pada 100.000 orang yang
menonton tv lebih dari dua jam dalam setahun, terdapat 176 orang
beresiko terkena diabetes, 38 orang mendapat serangan jantung, dan 104
orang meninggal di usia muda. Penelitian yang dilakukan Universitas
Harvard ini sudah dipblikasikan dalam Journal of the American Medical
Association.
Penelitian lain yang dilakukan
oleh Lennert Veerman dari School of Population Health di University of
Queensland, dan telah disiarkan di British Journal of Sports Medicine
juga menyebutkan, tiap satu jam menonton tv dapat mengurangi usia
sebanyak 22 menit, untuk orang yang berusia diatas 25 tahun. Dr. Lennert
juga mengatakan, menonton tv memiliki resiko mengurangi usia yang sama
dengan merokok dan obesitas.
Di sisi lain, aktivitas olahraga meskipun Cuma sebentar setiap hari, ternyata bias meningkatkan harapan hidup seseorang.
Chi-Pang Wen dari Nasional Health
Research Institutes di Taiwan dan Jackson Pui Man Wai dari Nasional
Taiwan Sports University melakukan riset terhadap lebih dari 400.000
orang yang ikut dalam program penyaringan medis antara 1996 dan 2008.
Mereka memantau semua perkembangan relawan itu selam rata-rata delapan
tahun.
Orang yang berada dalam satu
kelompok olahraga “bervolume rendah”, memiliki resiko 14% lebih kecil
untuk menghadapi kematian dini akibat semua sebab, dan 10% resiko
kematian yang lebih rendah akibat kanker, dibandingkan dengan kelompok
orang yang tak memiliki aktifitas fisik secara aktif.
Kategori olahraga dengan “volume
rendah” diberlakukan pada orang yang jumlah total olahraga mereka
rata-rata hanya 92 menit per pecan, atau sekitar 15 menit per hari.
Secara rata-rata, harapan hidup mereka ialah tiga tahun lebih lama
dibandingkan dengan timpaln mereka yang tidak aktif.
Jadi, menyelingi aktifitas harian
dengan olahraga ringan akan sangat menguntungkan disbanding hanya
mengisi waktu luang dengan menonton televise.
Posting Komentar